Menu

Mode Gelap
Ketua DPRD Sumenep Komitmen Jadikan Gedung Baru untuk Tingkatkan Pelayanan Masyarakat Bupati Sumenep Resmikan Gedung Baru DPRD: Jadi Tonggak Sejarah dalam Perjalanan Pembangunan Daerah SMAN 1 Arjasa Terima Penghargaan Piala Bergilir Sekolah Bermural dan Berkarakter hingga Sekolah Adiwiyata SMAN 1 Sumenep Menjadi yang Terbaik Atas Capaian Prestasi Tahun 2024 Babinsa Koramil 0826-09 Pakong Dukung Ketahanan Pangan Lewat Pemupukan Tanaman Padi

JURNALIS INDONESIA · 18 Feb 2022 20:19 WIB

Katakan Tidak pada Miras Oplosan, 3 Nyawa Melayang di Sumenep


 Ilustrasi Perbesar

Ilustrasi

JURNALIS INDONESIA – Perlu jauhi dan katakan tidak pada minuman keras (Miras) apalagi meracik sendiri karena itu tentu membahayakan. Jika tidak, halnya di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, 3 nyawa melayang (meninggalkan dunia) dan 3 lagi dilarikan ke rumah sakit (RS) setempat akibat meminum miras oplosan.

Berdasarkan yang diterima mjinews.net, insiden berujung maut ini pada 16 Februari 2022 sekira pukul 13.00 WIB, sesuai keterangan rilis Humas Polres Sumenep, Jumat (18/2/2022).

Kasi Humas Polres Sumenep AKP Widiarti menerangkan, insiden pesta miras ini terjadi bertempat di rumah kosong Dusun Talon, Desa Pakamban Laok, Kecamatan Pragaan Sumenep, yang tidak ditempati karena pemiliknya berada di Surabaya.

“Total ada 6 orang, 1 meninggal di rumah 2 meninggal di Puskesmas Pragaan 2 dirawat di Puskesmas Pragaan dan 1 di rujuk ke RSUD Sumenep,” terang Widi.

Diungkapkan Widi, keenam korban pesta itu kesemuanya dari Kabupaten Sumenep, Kecamatan Pragaan. Mereka berinisial S (19) asal Dusun Galis, Desa Pakamban Laok. S meninggal dunia di rumahnya sekira pukul 05.00 WIB.

Kemudian F (19) asal Dusun Ketapang, Desa Jaddung. F meninggal dunia sesaat mendapatkan perawatan di Puskesmas Pragaan. Selanjutnya, FH (19) asal Dusun Galis, Desa Pakamban Laok. FH juga meninggal dunia sesaat mendapatkan perawatan di Puskesmas Pragaan.

Lalu A (16) asal Dusun Talon, Desa Pakamban Laok. A kondisi tidak sadar. Kemudian Z (18) asal Dusun Galis, Desa Pakamban Laok. Z kondisi membaik di rujuk ke RSUD Sumenep. Dan AD (18) Dusun Talon, Desa Pakamban Laok. AD kini kondisinya mulai membaik.

“(Mereka korban, red) melakukan minum-minuman keras dengan minuman alkohol dicampur jasjus,” jelas Widi.

Mantan Kapolsek Kota Sumenep ini menyebut, Polisi masih melakukan lidik lebih lanjut dan korban masih belum dapat diminta keterangan. (mji/ily/red)

Artikel ini telah dibaca 92 kali

Baca Lainnya

Kompak, Dandim Pamekasan Bersama Forkopimda Laksanakan Patroli Malam Tahun Baru

1 Januari 2025 - 00:02 WIB

Kompak, Dandim Pamekasan Bersama Forkopimda Laksanakan Patroli Malam Tahun Baru

Sambut Tahun Baru 2025, PSHT Sampang Fokus pada Solidaritas dan Produktivitas

31 Desember 2024 - 14:32 WIB

Sambut Tahun Baru 2025, PSHT Sampang Fokus pada Solidaritas dan Produktivitas

Kantor UPP Masalembu Responsif Evakuasi Mayat yang Ditemukan di Bibir Pantai

27 Desember 2024 - 13:18 WIB

Mayat yang Ditemukan di Pantai Masalembu Diketahui Bernama Rohman Alamat Bangkalan

27 Desember 2024 - 11:28 WIB

Warga Masalembu Geger, Mayat Tak Dikenal Ditemukan di Bibir Pantai Ujung Selatan Dusun Ambulung

27 Desember 2024 - 10:57 WIB

Polres Sumenep Gelar Refleksi Kebangsaan dan Doa Bersama Akhir Tahun 2024 dengan Segenap Elemen Masyarakat

23 Desember 2024 - 21:10 WIB

Trending di JURNALIS INDONESIA