Menu

Mode Gelap
Babinsa Peltong Bersama PPL dan Dinas Pertanian Tanam Padi KSOP Kalianget Siapkan 11 Kapal untuk Layani Penumpang Selama Nataru STISA Pamekasan Madura Sukses Gelar Wisuda Ke-V Kodim Pamekasan-Pemuda Tani Indonesia Tanam Padi Dukung Ketahanan Pangan Serda Syaiful Anam Terlibat Langsung dalam Giat Pertanian Bajak Sawah Milik Warga

PEMERINTAHAN · 8 Feb 2023 20:50 WIB

Pemkab Sumenep Adakan Festival Kreasi Anak Yatim, Bentuk Kepedulian Bupati Fauzi


 Pemkab Sumenep Adakan Festival Kreasi Anak Yatim, Bentuk Kepedulian Bupati Fauzi Perbesar

SUMENEP (JURNALIS INDONESIA) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep pada Kalender Wisata 2023 tidak hanya mengagendakan beragam kegiatan berupa seni, budaya, olahraga, kuliner dan hiburan lainnya, melainkan juga mengadakan acara untuk membangkitkan rasa kemanusiaan dan kepedulian kepada sesama.

Salah satu kegiatannya di kalender wisata ini, adalah Festival Kreasi Anak Yatim untuk seribu anak yang pelaksanaannya dijadwalkan pada 19 Februari 2023, di Pendopo Agung Keraton Sumenep.

“Kami ingin melalui kegiatan ini memuliakan anak yatim, menumbuhkan nilai sosial kemasyarakatan dan memupuk rasa berbagi dan kasih sayang terhadap sesama,” kata Bupati Sumenep Ra Achmad Fauzi kepada Media Center, Rabu (08/02/2023).

Karena itulah, melalui kegiatan itu semakin menggugah seluruh elemen masyarakat untuk peduli kepada anak yatim di lingkungannya masing-masing, karena menolong atau membantu mereka adalah perbuatan mulia.

“Selama ini, pemerintah daerah dalam setiap kegiatannya selalu menghadirkan anak yatim untuk berbagi kebahagiaan, termasuk berdoa bersama demi keberkahan bagi masyarakat Kabupaten Sumenep,” terang Bupati.

Festival Kreasi Anak Yatim untuk 1000 anak salah satu tujuannya adalah memberikan apresiasi atas potensi mereka, baik itu kemampuan di bidang agama Islam, seni, olahraga dan prestasi lainnya.

Kegiatan ini juga dirangkai dengan mengajak anak-anak belanja di Pasar Minggu UMKM, agar mereka mencintai kuliner produk lokal.

Bupati mengharapkan, seluruh masyarakat selalu peduli kepada anak yatim untuk memberikan motivasi dan semangat, supaya optimis dalam menjalani hidup demi mengejar cita-cita di masa depan.

“Melalui festival ini semakin membangun gotong royong untuk peduli kepada sesama, guna membahagiakan dan menyenangkan anak-anak yatim,” pungkasnya. (*ji/ils/red)

Artikel ini telah dibaca 26 kali

Baca Lainnya

KSOP Kalianget Siapkan 11 Kapal untuk Layani Penumpang Selama Nataru

21 Desember 2024 - 19:41 WIB

STISA Pamekasan Madura Sukses Gelar Wisuda Ke-V

21 Desember 2024 - 17:34 WIB

SMAN 1 Sumenep Sukses Gelar Pentas Purna Madya Wiyata

20 Desember 2024 - 09:52 WIB

Amazing, SMAN 1 Sapeken Sumenep Borong Juara dan Medali di Ajang Bergengsi Tingkat Nasional

15 Desember 2024 - 16:36 WIB

Upaya Dukung Ketahanan Pangan, DKPP Sumenep Teken MoU dengan PT Charoen Pokphand dan PT Bisi

13 Desember 2024 - 21:46 WIB

15 Desember Ini, Pemkab Sumenep Bekerjasama Perbakin-Polres Gelar Latihan Menembak

13 Desember 2024 - 19:32 WIB

Trending di PEMERINTAHAN