Menu

Mode Gelap
Komsos dengan Warga, Serda Andi Lutfi Perkuat Binter dan Silaturahmi Babinsa Desa Palalang Dampingi Pembagian 400 Alat Pertanian kepada Petani Musim Hujan Tiba, Babinsa Koramil 0826-01 Pamekasan Siapkan Lahan Pertanian dengan Membajak Sawah Membanggakan, Aurel Tim IJP Sumenep Sabet Juara I Kejuaraan Internasional Karate Asosiasi Futsal Kabupaten Sumenep Gelar Liga 2024: Lahirkan Pemain Berbakat untuk Bertanding di Porprov 2025

TNI · 4 Agu 2023 09:31 WIB

Kades Bustanul Affa Apresiasi Babinsa Desa Kebunagung Atas Prestasi Brawijaya Awards 2023


 Serma Chairul Hadiansyah saat menyerahkan piagam penghargaan kepada Kades Bustanul Affa. (foto/ist) Perbesar

Serma Chairul Hadiansyah saat menyerahkan piagam penghargaan kepada Kades Bustanul Affa. (foto/ist)

SUMENEP (JURNALIS INDONESIA) – Babinsa Koramil 0827/01 Kota, Kabupaten Sumenep, Serma Chairul Hadiansyah memberikan hasil hadiah lomba serta piagam penghargaannya dalam ajang Brawijaya Awards Tahun 2023 yang diinisiasi oleh Panglima Kodam (Pangdam) V Brawijaya Mayjen TNI, Farid Makruf, M.A, kepada Kepala Desa Kebunagung Bustanul Affa sebagai desa binaannya.

Babinsa Koramil 0827/01 Kota Sumenep Serma Chairul Hadiansyah sukses menjadi finalis dan meraih juara 2 dalam ajang kompetisi Brawijaya Awards Jawa Timur Tahun 2023 yang diikuti oleh sebanyak 350 Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) dari Kodim Di jajaran Kodam V Brawijaya, Surabaya ,yang diadakan oleh Media Harian Disway dengan kategori Peduli Lingkungan.

Malam puncak penganugerahan Babinsa Inspiratif tersebut bertempat di Balai Prajurit Kodam V Brawijaya, Surabaya, dan dihadiri oleh Ketua Majalah Harian Disway, Dahlan Ishkan, Pangdam V Brawijaya, Mayjen TNI Farid Makruf, M.A, Pejabat teras TNI dan Polri, serta Wakil Gubernur Jawa Timur, kemarin, Senin (24/7).

Kepala Desa Kebunagung, Bustanul Affa mengapresiasi kepada Babinsa Desa Kebunagung di ajang Brawijaya Awards 2023 yang berhasil mengharumkan nama Desa Kebunagung hingga Kodim 0827 Sumenep.

“Pemerintah Desa Kebunagung mengucapkan selamat dan apresiasi kepada Serma Chairul Hadiansyah atas prestasi yang telah diraih saat ini yang telah mengharumkan Desa Kebunagung,” ucap Kades Bustanul Affa, (3/8).

Baginya, Babinsa adalah ujung tombak TNI Angkatan Darat, menjadi garda terdepan dalam pembinaan teritorial dan komunikasi sosial dengan masyarakat di wilayah binaannya.

“Prestasi yang telah diraih semoga menjadi pemicu kedepannya untuk lebih semangat dalam mengabdi kepada bangsa dan negara serta selalu berbuat yang terbaik, tulus dan ikhlas serta bisa menginspirasi terhadap masyarakat khususnya untuk Desa Kebunagung agar lebih baik dan maju,” harap Kades Bustanul Affa.

Serma Choirul Hadiansyah menyampaikan terima kasih kepada semua pihak khususnya jajaran Kodim 0827 Sumenep, kepala desa serta warga masyarakat Desa Kebunagung yang telah mendukung kegiatan tersebut, sehingga bisa menerima penghargaan ini.

“Syukur alhamdulillah, terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kami. Semoga, pencapaian ini bisa membawa banyak manfaat khususnya bagi warga masyarakat Kebunagung,” ujar Serma Chairul Hadiansyah, Babinsa Desa Kebunagung.

Bagi Serma Choirul Hadiansyah, menjadi juara bukanlah tujuan utama, yang penting bagi dirinya adalah untuk terus bergerak meningkatkan kualitas kerja, dan memberikan dampak positif bagi masyarakat di wilayah binaannya. (*ji)

Artikel ini telah dibaca 42 kali

Baca Lainnya

Komsos dengan Warga, Serda Andi Lutfi Perkuat Binter dan Silaturahmi

30 Desember 2024 - 11:57 WIB

Babinsa Desa Palalang Dampingi Pembagian 400 Alat Pertanian kepada Petani

30 Desember 2024 - 11:50 WIB

Musim Hujan Tiba, Babinsa Koramil 0826-01 Pamekasan Siapkan Lahan Pertanian dengan Membajak Sawah

29 Desember 2024 - 12:03 WIB

Musim Hujan Tiba, Babinsa Koramil 0826-01 Pamekasan Siapkan Lahan Pertanian dengan Membajak Sawah

Babinsa Koramil 0826-08 Palengaan Bersama BPBD dan Warga Evakuasi Pohon Tumbang di Desa Kacok

28 Desember 2024 - 18:51 WIB

Babinsa Koramil 0826-06 Pademawu Dampingi Pipanisasi di Dusun Dharma

28 Desember 2024 - 11:31 WIB

Kepedulian Babinsa Posramil Kadur, Bantu Samsul Arifin Merawat Tanaman Jagung

27 Desember 2024 - 13:42 WIB

Trending di TNI