Menu

Mode Gelap
Butuh Solusi Pemerintah, Ibu Hamil Asal Masalembu Kembali Meninggal Bersama Janinnya Diatas Kapal saat Dirujuk ke Kota Sumenep Kasus Korupsi Dana PEN di Sampang, Aktivis Jaringan Anti Rasuah Jatim Desak Polda Segera Tetapkan Tersangka Penanganan Perkara Kekerasan terhadap Anak Yatim di Polres Sumenep Kacau, Terlapor Mas’oda Gagal Tersangka PH Korban Katakan Hasil Konfirmasi dari Penyidik: Terlapor Mas’oda Sudah Ditetapkan Tersangka Hari Ini Gugatan FINAL soal Pilkada Sumenep di MK Kandas, Bismillah Melayani Bakal Lanjut Pimpin Kota Keris

POLITIK · 1 Feb 2023 21:34 WIB

Bawaslu ‘Tutup Mata’ Panwascam Masalembu Mengundurkan Diri Ikut Nguji Panwaslu Desa


 Bawaslu ‘Tutup Mata’ Panwascam Masalembu Mengundurkan Diri Ikut Nguji Panwaslu Desa Perbesar

SUMENEP (JURNALIS INDONESIA) – Seorang komisioner Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Masalembu pada Pemilu 2024 yang menjabat Ketua sekaligus Koordinator Divisi SDMO dan Datin bernama Nurul Hidayatullah yang berstatus Guru ASN Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) di SDN Masalima 01 kecamatan setempat, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, rupanya masih berani membangkang meski telah mengundurkan sebagai Panwascam.

Pasalnya, selain sebelumnya ditengarai aktif ngantor di Panwascam, Nurul Hidayatullah juga ditengarai masih ikut menguji seleksi perekrutan Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Desa Kecamatan Masalembu yang berlangsung, Rabu (1/2/2023) tadi.

Surat pengunduran diri Nurul Hidayatullah Guru ASN P3K sebagai Ketua Panwaslu Kecamatan Masalembu sekaligus Koordinator Divisi SDMO dan Datin kepada Ketua Bawaslu Kabupaten Sumenep tertanggal 16 Januari 2023 lalu yang dikantongi mjinews.net. (foto/ist)

“(Nurul Hidayatullah) tadi (Rabu, 1/2/2023) masih ikut nguji dan itu pengakuan langsung dari komisioner lain. Bahkan pengakuan salah satu peserta yang ikut seleksi Panwaslu Desa (peserta yang diuji) itu menyatakan jika Nurul Hidayatullah itu juga ikut nguji,” ungkap Hariyadi Isbar kepada mjinews.net, Rabu (1/2).

Bahkan dikatakan Hariyadi yang juga sebagai Ketua DPC Partai Amanat Nasional (PAN) Kepulauan Masalembu, perempuan bernama Nurul Hidayatullah ditengarai berani bolos mengajar sebagai Guru ASN P3K di SDN Masalima 01 yang juga notabene sebagai guru kelas kabur meninggalkan sekolah saat jam dinas aktif sekitar pukul 09.30 WIB.

“Berdasarkan pengakuan dari salah satu guru bahwa Nurul Hidayatullah sekitar pukul 09.30 WIB keluar meninggalkan sekolah,” beber Hariyadi.

Nurul Hidayatullah dikonfirmasi mjinews.net terkesan menghindar. Saat dihubungi via selulernya yang bersangkutan mematikan sambungan teleponnya setelah mengetahui dari wartawan.

Celakanya, Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Sumenep Anwar Noris hingga saat ini dikonfirmasi mjinews.net via selulernya memilih bungkam terkait ketidakberesan yang terjadi pada Ketua Panwaslu Kecamatan Masalembu sekaligus Koordinator Divisi SDMO dan Datin bernama Nurul Hidayatullah yang berstatus Guru ASN P3K meski sudah mengundurkan diri sebagai Panwascam.

Bawaslu Kabupaten Sumenep terkesan membiarkan kepada perempuan bernama Nurul Hidayatullah untuk melakukan aktivitas tugas Panwascam Masalembu meskipun yang bersangkutan sudah mengundurkan diri. Bahkan seakan sengaja membiarkan kekosongan tanpa segera melakukan Penggantian Antar Waktu (PAW).

Padahal berdasarkan yang dikantongi mjinews.net, surat pengunduran diri Nurul Hidayatullah Guru ASN P3K sebagai Ketua Panwaslu Kecamatan Masalembu sekaligus Koordinator Divisi SDMO dan Datin kepada Ketua Bawaslu Kabupaten Sumenep tertanggal 16 Januari 2023 lalu. (mji/ils/red)

Artikel ini telah dibaca 775 kali

Baca Lainnya

Gugatan FINAL soal Pilkada Sumenep di MK Kandas, Bismillah Melayani Bakal Lanjut Pimpin Kota Keris

6 Februari 2025 - 01:06 WIB

Gambar ucapan selamat kepada FAHAM (Fauzi-Imam) sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sumenep hasil Pilkada serentak 2024 usai putusan MK yang viral menghiasi Grup-grup perpesanan WhatsApp dan Story WhatsApp. (foto/ist)

Anggota DPRD Sumenep Berharap Slogan “Bismillah Melayani” untuk Kepulauan Harus Lebih Dimaksimalkan

5 Februari 2025 - 11:18 WIB

Ketua DPRD Sumenep Komitmen Jadikan Gedung Baru untuk Tingkatkan Pelayanan Masyarakat

2 Januari 2025 - 20:36 WIB

Bawaslu Pamekasan Luncurkan Buku ‘Demokrasi’

24 Desember 2024 - 18:41 WIB

Ketua Gerbang Tani Abdillah Fanani Ucapkan Selamat kepada FAHAM: Ini Kemenangan Masyarakat Sumenep

6 Desember 2024 - 19:36 WIB

FAHAM Unggul 130.261 Suara Hasil Rekapitulasi Resmi KPU pada Pilkada Sumenep 2024

6 Desember 2024 - 19:02 WIB

Trending di POLITIK