Menu

Mode Gelap
Wujudkan Balita Sehat, Babinsa Koramil 0826-06 Pademawu Dampingi Posyandu di Desa Murtajih Cegah PTM, Kodim Pamekasan Gelar Pemeriksaan Kesehatan  Pilkada Semakin Dekat, Santri Milenial Kecamatan Ganding Deklarasi Dukung Fauzi-Imam Muslimat Judonegoro Desa Kebunagung Siap Menangkan Fauzi-Imam di Pilkada Sumenep 2024 Babinsa Koramil 0826-09 Pakong Lakukan Pendampingan Pengeboran Air di Desa Bandungan

PEMERINTAHAN · 16 Apr 2023 15:56 WIB

Pemkab Sumenep Lepas Pemberangkatan Kapal Mudik Gratis 2023 di Pelabuhan Kalianget


 BERSINERGI. Pemerintah Kabupaten Sumenep saat melepas langsung pemberangkatan kapal mudik gratis 2023 bagi warga kepulauan di Pelabuhan Kalianget bagi warga masyarakat Pulau Kangean, Minggu (16/04/2023). (foto/ist) Perbesar

BERSINERGI. Pemerintah Kabupaten Sumenep saat melepas langsung pemberangkatan kapal mudik gratis 2023 bagi warga kepulauan di Pelabuhan Kalianget bagi warga masyarakat Pulau Kangean, Minggu (16/04/2023). (foto/ist)

SUMENEP (JURNALIS INDONESIA) – Pemerintah Kabupaten Sumenep melepas langsung pemberangkatan kapal mudik gratis 2023 bagi warga kepulauan di Pelabuhan Kalianget, Minggu (16/04/2023). Ratusan warga Pulau Kangean memanfaatkan kapal mudik gratis yang disediakan Pemerintah Kabupaten Sumenep untuk pulang ke kampung halaman guna merayakan Idulfitri 1444 Hijriah/2023 Masehi bersama keluarga.

Pemberangkatan kapal mudik gratis yang disediakan oleh Pemerintah Kabupaten Sumenep ini dilepas langsung oleh Wakil Bupati Sumenep Hj. Dwi Khalifah didampingi jajaran Forkopimda dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) setempat menggunakan Kapal Dharma Bahari Sumekar (DBS) III yang mengangkut sebanyak 360 warga Pulau Kangean.

“Kami mendoakan perjalanan ke Pulau Kangean berjalan lancar tanpa ada kendala, sehingga semua penumpang kapal DBS III selamat sampai tujuan dan berkumpul bersama keluarga,” tutur Wabup Sumenep saat melepas Kapal Dharma Bahari Sumekar (DBS) III yang mengangkut sebanyak 360 warga Pulau Kangean dari Pelabuhan Kalianget, Minggu (16/04/2023) sekitar pukul 13.00 WIB.

Wabup Sumenep saat melepas Kapal Dharma Bahari Sumekar (DBS) III yang mengangkut sebanyak 360 warga Pulau Kangean dari Pelabuhan Kalianget, Minggu (16/04/2023) sekitar pukul 13.00 WIB. (foto/ist)

Wabup Sumenep lalu juga mengajak seluruh masyarakat untuk selalu berdoa agar kondisi cuaca membaik selama Ramadan dan menjelang Idul Fitri, supaya warga kepulauan yang ingin berlebaran di kampung halaman tidak terganggu cuaca buruk.

“Semoga, cuaca jelang Idul Fitri bersahabat agar pelayaran kapal laut bisa beroperasi mulai mudik hingga arus balik lebaran,” harap Wabup Sumenep.

Plt. Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman, dan Perhubungan Kabupaten Sumenep, Yayak Nurwahyudi menambahkan, jika program mudik gratis menggunakan kapal laut ke beberapa wilayah kepulauan menggunakan kapal reguler sesuai jadwal dimulai sejak 12 April 2023.

“Pemerintah Kabupaten Sumenep setiap hari menyediakan tiket mudik gratis untuk warga yang ingin pulang ke kepulauan merayakan Idulfitri tahun ini,” jelas Yayak yang saat ini juga menjabat Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Sumenep.

Menurutnya, warga nampak sangat antusias untuk mengikuti program mudik gratis ke wilayah kepulauan, karena setiap kali kapal laut berangkat pasti selalu penuh penumpang, bahkan harus memanfaatkan ekstra saat batas toleransi 20 persen.

“Sampai hari ini pemberangkatan kapal mudik gratis ke kepulauan tetap sesuai kapasitas, sehingga tidak ada yang overload atau kelebihan muatan,” terang Yayak.

Pemerintah Kabupaten Sumenep menyediakan Program mudik gratis tahun 2023 ini meliputi Pulau Masalembu, Kangean, Sapeken, Raas, dan Pulau Sapudi.

“Jumlah penumpang mudik gratis hari ini (Minggu, 16/04/2023) sebanyak 360 orang, sehingga total penumpang mudik gratis hingga hari ini sebanyak 2.000 penumpang lebih dan targetnya mencapai 10 ribu lebih penumpang,” paparnya. (*ji/ils/red)

Artikel ini telah dibaca 77 kali

Baca Lainnya

Pemkab Sumenep Siapkan DBH PDRD kepada Pemerintah Desa

6 November 2024 - 18:42 WIB

Pimpinan Upacara Hari Jadi Sumenep ke-755, Plt Bupati Katakan Pemkab Terus Bergerak Majukan Daerah

31 Oktober 2024 - 16:10 WIB

Melalui DKPP, Era Fauzi Wongsojudo Berhasil Gelontorkan Ratusan Bantuan Penunjang Pertanian Sumenep

30 Oktober 2024 - 14:35 WIB

Dinkes P2KB Sumenep Bersinergi Sempurnakan Penyusunan Instrumen dan Fitur SKM Aplikasi Siap Lahir

29 Oktober 2024 - 18:50 WIB

Pemkab Sumenep Akselerasi Penyusunan Perbup RDTR untuk Implementasi Perda RTRW Baru

29 Oktober 2024 - 18:24 WIB

Diskominfo Bersinergi dengan Polres Gelar FGD Pengamanan Ruang Digital Sukseskan Pilkada Sumenep Damai

28 Oktober 2024 - 20:28 WIB

Trending di PEMERINTAHAN