Menu

Mode Gelap
Terlapor Mas’oda dalam Perkara Kekerasan terhadap Anak Yatim Ternyata Belum Ditetapkan Tersangka Melalui Baznas, Bupati Cak Fauzi Fasilitasi Mahasiswa Sumenep Mengikuti Program SMI Youth Exchange di Asia Anggota DPRD Sumenep Berharap Slogan “Bismillah Melayani” untuk Kepulauan Harus Lebih Dimaksimalkan Kapolres Pamekasan Diminta Tegas Tindak Balap Liar, Buntut Seorang PSHT yang Tertabrak Peduli Petani, Pemkab Sumenep Melalui DKPP Luncurkan Aplikasi Silangtani

PEMERINTAHAN · 11 Sep 2023 21:58 WIB

Pemkab Sumenep Melalui DKPP Lakukan Berbagai Upaya Antisipasi Resiko El Nino


 Kepala DKPP Arif Firmanto di suatu kesempatan mendampingi Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo. (foto/ist) Perbesar

Kepala DKPP Arif Firmanto di suatu kesempatan mendampingi Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo. (foto/ist)

SUMENEP (JURNALIS INDONESIA) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Madura, Jawa Timur, melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) setempat yang dipimpin Kadis Arif Firmanto melakukan berbagai upaya mengantisipasi terjadinya resiko El Nino di Kota Keris.

Upaya yang dilakukan DKPP Kabupaten Sumenep seiring rilis dari BMKG, yang memprediksi El Nino bakal terjadi pada tahun 2023 ini.

Kepala DKPP Kabupaten Sumenep Arif Firmanto bergerak cepat dengan langsung mengerahkan seluruh penyuluh di lingkungannya untuk memberikan edukasi kepada petani terkait dengan dampak dan resiko terburuk dari terjadinya fenomena alam El Nino itu.

“Kami melakukan sosialisasi mitigasi dampak El Nino dan perubahan iklim kepada petani atau kelompok tani melalui penyuluhan,” terang Kadis Arif karib dipanggil, Senin (11/9/2023).

Di samping upaya sosialisasi itu, DKPP Sumenep yang dipimpinnya juga terus berupaya melakukan peningkatkan produktivitas sistem tanam dengan tumpang sari jagung, dan pagi gogo.

“Kami mendorong para petani agar menanam padi di lokasi-lokasi yang memungkinkan ketersediaan sumber air. Sehingga ketersediaan beras dapat terjamin meski El Nino telah terjadi,” jelas Kepala DKPP Sumenep yang memiliki kepedulian tinggi terhadap kesejahteraan petani di ujung timur pulau Madura.

Kadis Arif mengatakan, jika DKPP Sumenep yang dipimpinnya, sudah melakukan beberapa langkah agar ketersediaan beras di ujung timur pulau Madura tetap dapat tercukupi menghadapi terjadinya El Nino nanti.

“Kami juga mengapresiasi para petani Sumenep yang memiliki kebiasaan menyimpan hasil panen padi dalam kurun waktu yang telah ditentukan,” tutur Kepala DKPP Sumenep Arif Firmanto.

Sehingga melalui kebiasaan petani dan motivasinya, merupakan langkah dalam menjaga ketahanan pangan di tatanan keluarga. Di akuinya, mayoritas petani yang ada di Kabupaten Sumenep memiliki kebiasaan atau budaya menyimpan hasil panen padi untuk menjaga ketahanan pangan di tingkat keluarganya.

“Dan petani kita itu, sesekali menjual beras ke penggilingan jika ada kebutuhan keuangan,” jelas Kepala DKPP Sumenep Arif Firmanto. (*ji/ily)

Artikel ini telah dibaca 21 kali

Baca Lainnya

Melalui Baznas, Bupati Cak Fauzi Fasilitasi Mahasiswa Sumenep Mengikuti Program SMI Youth Exchange di Asia

5 Februari 2025 - 14:42 WIB

Melalui Baznas, Bupati Cak Fauzi Fasilitasi Mahasiswa Sumenep Mengikuti Program SMI Youth Exchange di Asia

Peduli Petani, Pemkab Sumenep Melalui DKPP Luncurkan Aplikasi Silangtani

2 Februari 2025 - 19:59 WIB

Anggota DPR RI Rizal Bawazir Akan Bantu 25 Juta/Unit Alat Pengolah Sampah

31 Januari 2025 - 20:30 WIB

BEM Pamekasan Gelar Aksi Demontrasi ke Kantor DPRD, Tuntut Agar PKL Ditertibkan Secara Adil Tanpa Pilih Kasih

31 Januari 2025 - 16:48 WIB

Bupati Cak Fauzi Dampingi Menteri Kebudayaan RI Resmikan Pembangunan Monumen Keris di Desa Sendang

30 Januari 2025 - 20:55 WIB

Bupati Cak Fauzi Dampingi Menteri Kebudayaan RI Resmikan Pembangunan Monumen Keris di Desa Sendang

Anggota DPRD Sumenep Desak Bupati Segera Pecat Camat dan Sekcam Masalembu yang Sering Bolos

25 Januari 2025 - 16:12 WIB

KOLASE. Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo dan Anggota DPRD Kabupaten Sumenep Ahmad Juhairi yang mendesak agar segera memberikan sanksi hingga pemecatan kepada pejabat PNS nakal Camat dan Sekcam Masalembu beserta anak buahnya yang sering bolos tidak masuk kantor
Trending di PEMERINTAHAN