Menu

Mode Gelap
Darurat Sampah, DPRD Pemalang Usulkan Status Bencana Demi Keselamatan Pengendara, Satlantas Polres Sampang Imbau Masyarakat Patuhi Aturan Lalulintas IWO Pamekasan Apresiasi Kepemimpinan Kapolres AKBP Jazuli Dani Iriawan Sejarah Baru, Sahabati Latifah Perempuan Pertama yang Jadi Ketua PMII Cabang Sampang Periode 2025-2026 Dandim 0826/Pamekasan Tinjau Langsung Program Makan Bergizi Gratis Hari Pertama

PEMERINTAHAN · 26 Mei 2023 09:56 WIB

Pemkab Sumenep Kembali Raih Opini WTP, Menjadikan Keenam Kalinya Berturut-turut


 Bupati Sumenep Achmad Fauzi saat menerima Laporan Hasil Pemeriksaan BPK atas LKPD tahun anggaran 2022 yang kembali mendapatkan Opini WTP yang menjadikan keenam kalinya yang diraih secara berturut-turut. (foto/ist) Perbesar

Bupati Sumenep Achmad Fauzi saat menerima Laporan Hasil Pemeriksaan BPK atas LKPD tahun anggaran 2022 yang kembali mendapatkan Opini WTP yang menjadikan keenam kalinya yang diraih secara berturut-turut. (foto/ist)

SUMENEP (JURNALIS INDONESIA) – Pemerintah Kabupaten Sumenep kembali mendapat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun anggaran 2022 dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia (RI). Opini WTP yang didapat menjadikan yang keenam kalinya secara berturut-turut.

Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan BPK atas LKPD tahun anggaran 2022 oleh Kepala BPK RI Perwakilan Provinsi Jawa Timur Karyadi kepada Bupati Sumenep Achmad Fauzi di Kantor Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) Perwakilan Provinsi Jawa Timur, (25/5/23). Turut mendampingi di antaranya Sekretaris Daerah Kabupaten Sumenep Edy Rasiyadi dan Inspektur Kabupaten Sumenep R. Titik Suryati.

Bupati Sumenep Achmad Fauzi didampingi Sekretaris Daerah Edy Rasiyadi saat menerima Laporan Hasil Pemeriksaan BPK atas LKPD tahun anggaran 2022 yang kembali mendapatkan Opini WTP ke-6 di Kantor BPK RI Perwakilan Provinsi Jawa Timur. (foto/ist)

“Yang jelas, pemerintah daerah menyelenggarakan sistem keuangan terbaik merupakan sebuah kewajiban untuk membangun daerah, sehingga opini WTP sebagai pemicu semangat seluruh ASN, agar selalu mengelola keuangan dengan penuh tanggung jawab,” terang Bupati Sumenep Achmad, Kamis (25/5/2023).

Bupati Fauzi mengharapkan, atas capaian Pemerintah Daerah Kabupaten Sumenep kembali berhasil meraih predikat prestasi WTP harus menjadi motivasi seluruh ASN meningkatkan kinerja, khususnya dalam melaksanakan penggunaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) semakin baik setiap tahun.

“Karena itulah, seluruh elemen hendaknya terus memberikan dukungan, untuk menciptakan penyelenggaraan pemerintahan yang bersih, transparan dan akuntabel dari tahun ke tahun,” ajak Bupati Fauzi.

Sementara Kepala BPK RI Perwakilan Provinsi Jawa Timur Karyadi menyerahkan Laporan Hasil Pemeriksaan BPK atas LKPD tahun anggaran 2022 kepada Bupati Achmad Fauzi di Kantor Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) Perwakilan Provinsi Jawa Timur.

LKPD Kabupaten Sumenep tahun anggaran 2022 dengan opini WTP adalah raihan yang keenam kalinya secara berturut-turut, karena selama lima tahun yakni LKPD 2017, 2018, 2019, 2020 dan LKPD 2021 juga mendapatkan opini WTP dari BPK RI.

“Pemerintah daerah meraih prestasi itu, merupakan hasil kerja keras dan sinergitas dengan elemen masyarakat, untuk meningkatkan kualitas penyelenggaraan pemerintahan demi kesejahteraan masyarakat,” jelasnya.

Bupati Fauzi menyampaikan terima kasih kepada seluruh ASN di jajaran lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumenep, yang telah bekerja keras dan bersinergi untuk melaksanakan program pembangunan di APBD.

“Kami mengharapkan pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) harus melakukan perbaikan manakala ada temuan catatan dalam melaksanakan program selanjutnya,” pungkas Bupati Sumenep Achmad Fauzi. (*ji/ily/red)

Artikel ini telah dibaca 19 kali

Baca Lainnya

Darurat Sampah, DPRD Pemalang Usulkan Status Bencana

15 Januari 2025 - 14:28 WIB

KSOP Kalianget Terima Penghargaan dari Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Atas Pelaksanaan Angkutan Nataru 2024/2025

9 Januari 2025 - 21:21 WIB

Bupati Sumenep dan Camat Pasongsongan Peduli Warganya yang Terdampak Bencana Alam

5 Januari 2025 - 13:28 WIB

Bupati Sumenep Resmikan Gedung Baru DPRD: Jadi Tonggak Sejarah dalam Perjalanan Pembangunan Daerah

2 Januari 2025 - 19:50 WIB

Pimpin Apel Awal Tahun 2025, Bupati Sumenep Cak Fauzi Sampaikan Apresiasi dan Ajak ASN Tingkatkan Kinerja

2 Januari 2025 - 10:52 WIB

Yuk Hadiri, Pemkab Sumenep Sambut Tahun Baru-Kalender Event 2025 dengan Bersholawat

31 Desember 2024 - 09:44 WIB

Trending di PEMERINTAHAN