Menu

Mode Gelap
Srikandi dan PIKK PLN UP3 Madura Tebar Kebaikan di Bulan Ramadhan dengan Bagikan Ratusan Paket Takjil Persatuan Istri Karyawan-Karyawati dan Srikandi PLN UP3 Madura Salurkan Paket Sembako pada Panti Asuhan di Pamekasan Berkat Kepedulian Bupati Cak Fauzi, Pedagang Buah Srikaya Sumringah di Halaman Kantor Pemkab Babinsa Koramil 0826-09 Pakong Bantu Petani Panen Padi, Ciptakan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat Jaga Kebersihan Lingkungan, Personel Kodim 0826/Pamekasan Lakukan Pembersihan Pangkalan

PEMERINTAHAN · 14 Agu 2023 20:49 WIB

Bupati Cak Fauzi Beri Kehormatan Satyalancana Karya Satya Bagi ASN Sumenep yang Mengabdi Puluhan Tahun


 Bupati Achmad Fauzi Wongsojudo saat memberikan tanda kehormatan satyalancana karya satya kepada Agus Dwi Saputra, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sumenep, salah satu ASN yang menerima kehormatan satyalancana karya satya. (foto/ist) Perbesar

Bupati Achmad Fauzi Wongsojudo saat memberikan tanda kehormatan satyalancana karya satya kepada Agus Dwi Saputra, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sumenep, salah satu ASN yang menerima kehormatan satyalancana karya satya. (foto/ist)

SUMENEP (JURNALIS INDONESIA) – Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo yang familiar disapa Cak Fauzi memberikan kehormatan Satyalancana Karya Satya bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kota Keris yang telah mengabdi melaksanakan tugas selama puluhan tahun. Penyerahan Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya di Pendopo Agung Keraton Sumenep, Senin (14/8/2023).

Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya yang diserahkan Bupati Cak Fauzi, merupakan bentuk apresiasi negara kepada ASN yang telah mengabdi selama 10, 20 dan 30 tahun lebih, secara terus-menerus menjalankan tugas pokok dan fungsinya di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumenep.

Bupati Sumenep Cak Fauzi saat momentum penyerahan tanda kehormatan satyalancana karya satya di Pendopo Agung Keraton Sumenep. (foto/ist)

Adapun ASN Pemerintah Kabupaten Sumenep yang menerima Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya sebanyak 184 orang, rinciannya Satyalancana Karya Satya masa kerja 30 tahun kepada 30 orang, masa kerja 20 tahun 88 orang, dan masa kerja 10 tahun 66 orang.

Penghargaan Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya kepada ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumenep yang diberikan oleh Bupati Cak Fauzi berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 115/TK/Tahun 2022 tentang Penganugerahan Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya.

Bupati Sumenep Cak Fauzi mengemukakan, bahwa Presiden Joko Widodo memberikan anugerah tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya untuk mendorong dan memotivasi diri para ASN, supaya meningkatkan pengabdian dan prestasi kerja, sekaligus menjadi teladan bagi aparatur pemerintah lainnya.

Cak Fauzi menekankan, tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya yang diserahkan kepada ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumenep jangan hanya dinilai seremonial belaka.

“Namun hendaknya dijadikan momentum untuk meningkatkan prestasi kerja, dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat,” tegas Bupati Cak Fauzi ketika penyerahan Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya.

Cak Fauzi me-warning seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumenep tidak hanya bekerja biasa-biasa dalam rutinitas harian, yakni absen pagi dan sore saja. Melainkan harus mampu melahirkan kreativitas dan berinovatif dalam pembangunan daerah kabupaten Sumenep.

Bupati Cak Fauzi juga mendorong segenap Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah dan semua ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumenep harus mampu menggerakkan organisasi yang dipimpin dan ditempatinya. Harus berkolaborasi jangan sampai bekerja sendiri-sendiri.

“Pimpinan dan semua ASN hendaknya mampu menggerakkan organisasi, untuk mencapai target sesuai visi dan misi Pemerintah Kabupaten Sumenep, sehingga bekerja sebagai tim bukan sendiri-sendiri, termasuk dengan OPD lainnya harus meningkatkan kebersamaan dalam upaya menyukseskan program pembangunan,” pinta Bupati Sumenep Cak Fauzi.

Bupati Cak Fauzi menyampaikan selamat kepada para ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumenep yang menerima Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya.

“Secara pribadi dan pemerintah daerah menyampaikan selamat kepada ASN yang mendapatkan perhargaan itu, semoga menambah motivasi untuk meningkatan etos kerja di setiap OPD-nya,” harap Cak Fauzi. (*ji/ily)

Artikel ini telah dibaca 35 kali

Baca Lainnya

Sebanyak 225 Anak Yatim Piatu Dapat CSR Ramadhan dari PDAM Tirta Mulia Pemalang

11 Maret 2025 - 20:19 WIB

Pemdes Batuputih Daya Komitmen Dukung Program Ketahanan Pangan Melalui BUMDes

10 Maret 2025 - 12:12 WIB

Pemdes Batuputih Daya Salurkan BLT DD Januari hingga Maret 2025

10 Maret 2025 - 10:41 WIB

LANCAR. Pemdes Batuputih Daya saat Salurkan BLT DD Januari hingga Maret 2025

Bismillah Melayani Bupati Cak Fauzi kepada Warganya, Fasilitasi Bus Mudik Gratis Jakarta-Sumenep 2025

6 Maret 2025 - 21:47 WIB

Sosok Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo yang familiar disapa Cak Fauzi. (foto/ist)

DPRD Sampang Gelar Rapat Paripurna Serah Terima Jabatan Bupati dan Wakil Bupati 2025-2030

5 Maret 2025 - 22:41 WIB

Petani Sumenep Sampaikan Terimakasih kepada Pemkab, Harga Jagung Hibrida Stabil

5 Maret 2025 - 21:35 WIB

Trending di PEMERINTAHAN